Pemkab Banggai Ajukan Proposal Pembangunan Pasar Terapung ke Kemendag

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Asnawi Zikri

TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Bupati Banggai Amirudin Tamoreka terus memperjuangkan nasib pedagang korban kebakaran Pasar Simpong di Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI.

Kamis (5/8/2021) pekan lalu, Bupati Amirudin didampingi Kepala Dinas Perdagangan Banggai Hasrin Harim, menemui Direktur Jenderal Perdangan Dalam Negeri (PDN) Kemendag RI Oke Nurwan.

Bupati Amirudin menyerahkan proposal pembangunan baru Pasar Simpong pascakebakaran yang menghanguskan ratusan lapak pada 13 Mei 2021.

Selain itu, dalam proposal itu juga ada rencana pembangunan pasar terapung di Simpong, Kecamatan Luwuk Selatan.

Baca juga: Bobol ATM dan Raup Uang Rp 10 Juta, Dua Pemuda di Banggai Berujung di Penjara

"Proposal sudah diserahkan langsung oleh Bupati Banggai yang diterima Direktur PDN Kemendag RI," ungkap Hasrin Karim kepada TribunPalu.com, Selasa (10/8/2021).

Dia menyatakan, Dirjen PDN Oke Nirwan berterima kasih dengan kunjungan Bupati Banggai.

Karena di tengah pandemi Covid-19, Bupati Banggai datang ke Kemendag RI untuk memperjuangkan nasib pedagang korban kebakaran.

"Pak Dirjen mengaku akan menjadi perhatian di Kemendag," kata Hasrin.

Kata Hasrin, Bupati menyampaikan kunjungan ini sangat penting agar pedagang dibantu.

Sehingga pedagang tidak lagi berjualan di tepi jalan atau bahkan di tengah jalan.

"Supaya pedagang bisa merasa nyaman," tuturnya.(*)

0 Response to "Pemkab Banggai Ajukan Proposal Pembangunan Pasar Terapung ke Kemendag"

Post a Comment