Siapa Sebenarnya Letkol Untung Sosok Diduga Dalang Peristiwa G30SPKI Dikenal Cerdas dan Pendiam

TRIBUN-TIMUR.COM - Dalam peristiwa Gerakan 30 September/PKI atau G30S/PKI, nama Letnan Kolonel (Letkol) Untung sering disebut.

Letkol Untung meerupakan sosok penerima Bintang Sakti dalam Operasi Trikora di Irian.

Ia disebut sebagai salah satu pengkhianat dalam peristiwa G30S/PKI.

Meski begitu, ada juga anggapan bahwa dirinya hanyalah boneka bagi oknum tertentu yang ingin menggulingkan pemerintahan Sukarno.

Letkol yang terkenal cerdas dan pendiam ini sebenarnya memiliki nasib baik dalam karier militernya.

Sayangnya, nasib baik itu menjadi sial pada peristiwa G30S/Pki dan akhirnya harus menerima nasib di depan regu tembak.

Masa lalu Untung

Menurut buku Untung, Cakrabirawa, dan G30S (2011) karya Petrik Matanasi, Untung memiliki nama asli Kusman.

Dia lahir pada 3 Juli 1926 di Desa Seruni, Kedungbajul, Kebumen.

Abdullah, sang Ayah, adalah seorang penjaga toko bahan batik di Pasar Kliwon, Solo, milik orang keturunan Arab.

0 Response to "Siapa Sebenarnya Letkol Untung Sosok Diduga Dalang Peristiwa G30SPKI Dikenal Cerdas dan Pendiam"

Post a Comment