Golkar Kaltim Terus Sebar 30000 Vaksin Covid-19 untuk Warga demi Percepat Pencapaian Herd Immunity

TRIBUNKALTARA.COM, SAMARINDA - Sebelumnya pada perpanjangan PPKM, 21 September-4 Oktober 2021, ada dua daerah di Kalimantan Timur masih menerapkan PPKM Level 4 yakni Kota Balikpapan dan Kabupaten Kutai Kartanegara.

Hal ini menjadi perhatian serius oleh DPD Partai Golkar Provinsi Kaltim untuk memanfaatkan vaksin Covid-19 yang berasal dari DPP.

Kegiatan serempak dilakukan oleh DPD Golkar Kabupaten-Kota program Yellow Clinic Partai Golkar yang bermitra dengan dinas kesehatan terkait.

DPD Golkar Kaltim menyediakan 30 ribu dosis vaksin jenis Sinovac dan Pfizer untuk masyarakat yang tersebar di seluruh kabupaten/kota.

Baca juga: Rudy Mas’ud Dukung Koordinasi dan Sinkronisasi Pemenangan Pemilu dengan MPO Golkar Kaltim

Setelah sempat bertahan di level 4, akhirnya status PPKM di Kota Balikpapan dan Kabupaten Kutai Kartanegara telah turun ke level 2.

Keberhasilan ini dipengaruhi oleh tingkat cakupan vaksinasi yang telah dicapai oleh Pemerintah Kota Balikpapan hingga 57,6 persen.  Demikian juga dengan Kabupaten Paser, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kota Samarinda.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPD Golkar Kaltim H Rudy Mas’ud.SE.ME, saat melakukan pembukaan kegiatan vaksinasi bertempat di Sekretariat DPD Golkar Kaltim, Jl Mulawarman Samarinda.

Dalam sambutannya Rudy Mas’ud yang akrab disapa Harum menyampaikan pesan pesan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, bahwa Golkar mendorong para kadernya di semua DPD untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19.

Baca juga: Momen HUT ke-76 TNI, Lantamal Gelar Vaksinasi di SMKN 1 Tarakan, Ini Pesan Wagub Kaltara Yansen TP

Hal ini dilakukan pemerintah dalam meningkatkan herd immunity di tengah masyarakat,

Menurut Harum menjadi kewajiban kader Golkar untuk turut berbagi, berempati dan ringan tangan membantu untuk saudara saudara yang mengalami dampak dari Covid -19.

0 Response to "Golkar Kaltim Terus Sebar 30000 Vaksin Covid-19 untuk Warga demi Percepat Pencapaian Herd Immunity"

Post a Comment