Ketua DPRD Gresik Minta Pemkab Pastikan Pendidikan Anak Yatim Piatu Akibat Pandemi Covid-19 Terjamin
Berita Gresik Hari Ini
Reporter: Willy Abraham
Editor: Irwan Sy (ISY)
SURYAMALANG.COM | GRESIK - Bayi berusia 41 hari di Gresik lahir menjadi yatim piatu karena kedua orang tuanya meninggal terpapar Covid-19.
Tumbuh kembang tanpa kedua orang tua, Ketua DPRD Gresik, Abdul Qodir meminta agar Pemkab Gresik memberikan jaminan pendidikan kepada anak-anak yang menjadi yatim piatu akibat Covid-19 di Gresik.
Qodir sapaan akrabnya mendatangi keluarga bayi malang tersebut di Desa Pinggir, Kecamatan Balongpanggang.
Lokasinya berada di Gresik selatan, perbatasan dengan Kabupaten Lamongan.
Di sana, dia didampingi oleh Wakil Ketua Komisi II DPRD Gresik Syahrul Munir.
Qodir membawa sejumlah bantuan.
Sebanyak empat kotak berisikan kebutuhan pokok. Kemudian dua kantong plastik besar berisi popok dan susu diberikan kepada sang nenek yang mengasuh bayi bernama Baihaki Nur Sihabudin tersebut.
Qodir juga menyantuni kepada kakak Baihaki yang kini tinggal bersama nenek dan kakeknya bernama Zayra Nur Afira yang masih SD.
Dibopong sang nenek, bayi malang tersebut sedang tertidur nyenyak saat ditemuinya.
0 Response to "Ketua DPRD Gresik Minta Pemkab Pastikan Pendidikan Anak Yatim Piatu Akibat Pandemi Covid-19 Terjamin"
Post a Comment