Kasus Dugaan Penganiayaan YouTuber M Kece Polisi Periksa Tahanan hingga Petugas Rutan
TRIBUNNEWSSULTRA.COM - Pihak kepolisian masih menyelidiki kasus dugaan penganiayaan terhadap YouTuber Muhammad Kece.
Dilansir Tribunnews.com, M Kece diduga menjadi korban penganiayaan di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri.
Diketahui saat ini M Kece tengah ditahan terkait kasus penistaan agama.
Baca juga: Info BMKG Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Indonesia pada Senin, 20 September 2021
Sementara berkaitan dengan dugaan penganiayaan tersebut, pihak Bareskrim Polri telah memeriksa enam orang saksi.
Menurut Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi, keenam saksi itu terdiri atas tahanan Bareskrim Polri hingga penjaga rutan.
"Sudah ada 6 saksi yang sudah diperiksa, termasuk korban, warga binaan dan petugas jaga," kata Andi saat dikonfirmasi, Senin (20/9/2021).
Baca juga: Kasus Kematian Ibu dan Anak di Subang Diduga Pembunuhan Berencana
Lebih lanjut, Andi menyampaikan pihaknya juga telah menjadwalkan pemeriksaan 7 orang sebagai saksi dalam dugaan penganiayaan yang dilakukan Irjen Napoleon Bonaparte tersebut.
"Hari ini dijadwalkan akan memeriksa 7 saksi lagi," jelasnya.
KOLASE FOTO: Irnen Napoleon Bonaparte dan Muhammad Kece. Keduanya terlibat tindak pidana penganiayaan. (TribunnewsSultra.com)Hingga kini, kata Andi, pihaknya masih belum mendalami alasan Irjen Napoleon melakukan penganiayaan terhadap Muhammad Kece.
Baca juga: Update Data Covid-19 di Indonesia pada Minggu, 19 September 2021: Ditemukan 2.234 Kasus Baru
Sebagai informasi, Irjen Napoleon Bonaparte merupakan terpidana kasus dugaan suap dari Djoko Tjandra yang kini mendekam di Rutan Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, lokasi yang sama dengan tempat penahanan Muhammad Kece.
Irjen Napoleon diduga menjadi pelaku yang dilaporkan Muhammad Kece ke Bareskrim Polri atas dugaan penganiayaan di dalam Rutan Bareskrim Polri.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tahanan Hingga Petugas Rutan Bareskrim Polri Diperiksa Terkait Penganiayaan M Kece
(Tribunnews.com/Igman Ibrahim)
0 Response to "Kasus Dugaan Penganiayaan YouTuber M Kece Polisi Periksa Tahanan hingga Petugas Rutan"
Post a Comment